7 Program Unggulan Paslon Bulan – Fathra Dinilai Mampu Atasi Masalah di Mahakam Ulu

Paslon Novita Bulan - Artya Fathra yang bertarung di Pilkada Kabupaten Mahakam Ulu. [dok]

MAHAKAM ULU – Paslon Novita Bulan – Artya Fathra yang bertarung di Pilkada Kabupaten Mahakam Ulu memiliki 7 program unggulan yang dinilai mampu Atasi masalah di Mahulu.

Ke 7 program unggulan itu yakni, Mahulu Cerdas, Mahulu Sehat, Mahulu Mulus dan Bersinar. Lalu, Mahulu Mandiri, Mahulu dengan SDA Berkeadilan Sosial, Mahulu dengan Pariwisata Modern, Seni Budaya, Kepemudaan , Olahraga Prestasi, serta Good Governance.

“Ini deretan program unggul yang perlu diapresiasi dan didukung semua pihak untuk kemajuan Mahulu,” ungkap Violetha, Juru Kampanye [Jurkam] paslon Bulan- Fathra, Minggu [3/11/2024].

Perempuan kelahiran 1996 ini mengatakan paslon Bulan – Artya Fathra karena mengusung 7 program unggulan yang menurutnya relate banget dengan Mahakam Ulu.

Untuk itu, dia meminta masyarakat jika ingin ada perbaikan perbaikan kualitas hidup masyarakat Mahulu maka paslon tepat untuk memimpin Mahulu ke depan yakni Bulan-Fahtra.

Dia juga semua pihak untuk bergabung sebagai relawan dalam tim kampanye untuk membantu dalam berbagai kegiatan, seperti blusukan, penyebaran materi kampanye, penguatan tim dan pengorganisasian acara.

“Ada beberapa langkah konkret yang bisa kita lakukan untuk mengawal Ibu Novita Bulan, menggunakan kampanye digital, dengan memanfaatkan media sosial untuk menyebarkan informasi tentang visi dan program Ibu Novita Bulan dan Pak Artya Fathra Marthin, serta mengajak teman-teman untuk mendukung,” seru dia.

Selain itu, dia mengaku tim Bulan – Fahtra juga membuka ruang diskusi publik atau seminar, untuk memperkenalkan Ibu Novita dan Bapak Artya Fathra Marthin membahas isu-isu yang relevan bagi generasi muda.

“Kami membuka ruang ide dan feedback. Jika ada yang beri masukan dan ide-ide terkait kebijakan yang bisa diimplementasikan oleh Ibu Novita Bulan dan Pak Fathra jika terpilih jadi Bupati dan Wakil Bupati Mahakam Ulu,” pungkas dia. [*]

Print Friendly, PDF & Email