Pantaukaltim.com, Samarinda – “Disiplin latihan dan ikuti instruksi pelatih,” demikian disampaikan Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, AA Bagus Sugiarta, untuk memotivasi para atlet pelajar jelang ajang Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional [Popnas[ yang akan digelar di Kendari pada 17-24 November.
“Kesehatan fisik dan mental juga penting dalam persiapan menghadapi kompetisi yang menantang ini,” sambung saat pembukaan Training Center (TC) di Samarinda, Rabu [30/10/2024].
Menurut Bagus, momen Pra-POPNAS ini bukan sekadar ajang pembuktian prestasi bagi atlet pelajar, melainkan juga kesempatan bagi mereka untuk membangun kebiasaan berlatih yang disiplin dan menjaga kesehatan sebagai bekal penting untuk masa depan.
Sebab, bagi dia, ajang Popnas sebagai kesempatan bagi atlet muda Kaltim untuk tidak hanya bersaing, tetapi juga mengasah etos kerja dan daya juang yang akan membawa mereka lebih jauh di masa depan.
Untuk itu, Ia menekankan bahwa pengalaman ini diharapkan dapat memperkuat karakter dan semangat juang para atlet, sekaligus mencerminkan nilai-nilai positif Kaltim di panggung olahraga nasional.
Dengan persiapan intensif dan fokus pada kedisiplinan, ia berharap para atlet dapat memberikan yang terbaik serta menginspirasi generasi muda Kaltim untuk meraih prestasi lebih tinggi.
Ia juga menilai bahwa ajang Pra-POPNAS ini bisa menjadi batu loncatan yang kuat bagi atlet muda dalam perjalanan mereka sebagai atlet untuk membawa nama baik Kaltim di tingkat nasional.
“Kami menantikan hasil dari perjuangan mereka dan berharap prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi anak-anak muda lainnya di Kaltim,” pungkasnya. [ADV Dispora Kaltim]